Pelaksanaan program gizi pada kelompok ibu hamil di Pekon Blitarejo Kecamatan Gading Rejo Kabupaten Pringsewu tahun 2022
Main Article Content
Abstract
Terdapat permasalahan gizi di Pekon Blitarejo Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu salah satunya yaitu ibu hamil KEK dengan persentase kondisi 15% dari target 80% dan terdapat kesenjangan sebanyak 65% kurang dari target, indikator ibu hamil anemia dengan pesentase kondisi 15% dari target 82% sehingga terdapat kesenjangan sebanyak 67% kurang dari target. Penyebab masalah gizi pada ibu hamil dipekon Blitarejo ada beberapa faktor yaitu tidak kepatuhannya mengonsumsi TTD, asupan makan sehari-hari ibu hamil kurang mencukupi kebutuhan gizinya, kurang dukungan dari keluarga, dan kurangnya ketersediaan ekonomi keluarga. Tujuan dari program ini yaitu untuk menurunkan prevalensi permasalahan ibu hamil KEK melalui program-program yang akan dijalankan yang terdiri dari lima kegitan. Kegiatan MMD (Musyawarah Mufakat Desa) menggunakan metode Group discussion, edukasi gizi menggunakan metode diskusi, ceramah dan tanya jawab, konseling gizi menggunakan metode penyuluhan dua arah, demo masak dengan metode pendekatan. Setelah dilakukan program ini terdapat perubahan pola perilaku ibu hamil dan pengatahuan ibu balita meningkat.