Analisa faktor-faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan bagi peserta BPJS di Puskesmas: kajian literature
Main Article Content
Abstract
Puskesmas dalam sistem JKN/BPJS memegang peranan penting dalam kesehatan peserta BPJS. Jika pelayanan promosi yang diberikan baik, maka banyak peserta BPJS yang akan mendapatkan manfaat dari pelayanan kesehatan, namun sebaliknya dapat terjadi jika pelayanan tidak baik maka dianggap kurang memadai. Tujuan yang akan dicapai dari literature review jurnal ni adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan bagi peserta BPJS Kesehatan di Puskesmas. Metode: Kajian ini merupakan kajian pustaka menggunakan metode tradisional atau tinjauan naratif untuk mengumpulkan, mengidentifikasi, menilai, dan menginterpretasikan analisa faktor-faktor yang berhubungan dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan pada peserta BPJS kesehatan di puskesmas. Sumber pustaka yang digunakan dalam penyusunan literature review ini dari Google Scholar, dengan kata kunci “Faktor” , “Layanan Kesehatan" dan “BPJS”. Hasil: kajian dari literatur review menunjukkan bahwa pemanfaatan pelayanan kesehatan bagi peserta BPJS kesehatan berhubungan dengan usia, persepsi tindakan petugas kesehatan, aksesibilitas, persepsi mengenai jkn, sikap. Saran: Diperlukan beberapa peningkatan di pelayanan kesehatan untuk mencapai kepuasan masyarakat dalam memanfaatkan kualitas pelayanan kesehatan yang maksimal.
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
References
Irawan, B., & Ainy, A. (2018). Analisis Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Pada Peserta Jaminan Kesehatan Nasional Di Wilayah Kerja Puskesmas Payakabung, Kabupaten Ogan Ilir. Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat, 9(3), 189-197.
Cahyani, R. (2020). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Pada Peserta Jkn Di Wilayah Kerja Puskesmas Beruntung Raya Tahun 2020 (Doctoral Dissertation, Universitas Islam Kalimantan Mab).
Wicaksono, A. P. (2020). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Jkn Di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Ulin Kota Banjarbaru Tahun 2020 (Doctoral Dissertation, Universitas Islam Kalimantan Mab).
Darmana, A., & Aini, N. (2019). Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Bpjs Kesehatan Pada Pelayanan Di Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Tahun 2019. Jurnal Online Keperawatan Indonesia, 2(2), 24-33.
Yunizar, A., & Nasution, N. H. (2020). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Bpjs Di Desa Pargarutan Tonga Kecamatan Angkola Timur Tahun 2019. Jurnal Kesehatan Ilmiah Indonesia (Indonesian Health Scientific Journal), 5(1), 61-70.
Panggantih, A., Pulungan, R. M., Iswanto, A. H., & Yuliana, T. (2019). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Oleh Peserta Jaminan Kesehatan Nasional (Jkn) Di Puskesmas Mekarsari Tahun 2019. Media Kesehatan Masyarakat Indonesia, 18(4), 140-146.
Rahmayanti, N., & Ariasih, R. A. (2021). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Bpjs Kesehatan Di Wilayah Kerja Puskesmas Benda Baru Tangerang Selatan. Jurnal Semesta Sehat (J-Mestahat), 1(1), 1-9.
Jauharatunnisa, J. (2022). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Jkn-Kis Di Wilayah Kerja Puskesmas Alalak Tengah Kota Banjarmasin Tahun 2021 (Doctoral Dissertation, Universitas Islam Kalimatan Mab).
Yusuf, M., & Noorhidayah, A. A. (2020). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Jkn- Kis Di Wilayah Kerja Puskesmas Pulau Tanjung Kabupaten Tanah Bumbu Tahun 2019 (Universitas Islam Kalimantan). Universitas Islam Kalimantan.
Panjaitan, A. A. (2020). Analisis Pemanfaatan Pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (Bpjs) Kesehatan Di Indonesia: A Literature Review. Jurnal Perspektif Administrasi Dan Bisnis, 1(1), 44-50.
Gunawan, G. R. A. Analisis Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Di Indonesia: Kajian Literatur.
Meidella, N. (2021). Faktor–Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Di Wilayah Kerja Puskesmas Talu Kecamatan Talamau (Doctoral Dissertation, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara).
Asri, A. (2022, May). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Pada Peserta Bpjs Kesehatan Di Puskesmas Campalagian. In Journal Peqguruang: Conference Series (Vol. 4, No. 1, Pp. 82-88).