Dampak lingkungan sosial terhadap perkembangan psikologi anak
Main Article Content
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan sosial terhadap perkembangan psikologis anak SD/MI. Lingkungan sosial merupakan salah satu aspek yang dapat mempengaruhi kemampuan individu atau kelompok untuk melakukan tindakan dan perubahan perilaku. Semakin baik lingkungan rumah, dalam hal ini semakin banyak perubahan lingkungan rumah maka akan semakin kreatif anak. Karena tidak ada aturan yang membatasi terjadinya aktivitas, Anak bebas berekspresi dan mengeksplorasi diri. Sebaliknya, lingkungan rumah yang kurang baik dapat mempengaruhi perkembangan psikososial anak, menyebabkan rasa malu, menarik diri, bahkan hiperaktif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif untuk mendeskripsikan dampak lingkungan sosial terhadap perkembangan psikologis anak SD/MI. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan (Library Research) yaitu kegiatan mengumpulkan bahan-bahan terkait penelitian dari buku, jurnal, literatur, dan publikasi lain yang layak digunakan sebagai sumber informasi, dengan cara mendeskripsikan serta menguraikan data tersebut melalui beberapa pendapat ahli. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif, penelitian ini diharapkan dapat memberikan bukti yang komprehensif tentang dampak lingkungan sosial terhadap perkembangan psikologis siswa SD/MI. Kegunaan penulisan ini adalah untuk memberikan wawasan kepada pembaca tentang pentingnya lingkungan sosial dalam perkembangan psikologis anak SD/MI.