Pengaruh senam fantasi terhadap deteksi dini perkembangan anak usia pra sekolah

Main Article Content

Astri Nur Fildzah
Andi Lis Arming G
Nino Adib C

Abstract

Salah satu faktor yang mempengaruhi perkembangan anak adalah senam fantasi yang dapat melatih motorik kasar.Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh senam fantasi terhadap deteksi dini perkembangan anak pada usia pra sekolah. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif pre experimental menggunakan Desain penelitian yang digunakan adalah One Group Pretest Postest design. Populasi penelitian ini adalah semua anak usia prasekolah di PAUD Anyelir Samarinda dan TK Tunas Rimba 2 Kota Samarinda Tahun 2022, yang berjumlah 41 anak, teknik sampling yang digunakan adalah total sampling. Proses pengambilan data menggunakan data yang dianalisis adalah analisa univariat dan analisa bivariate dengan menggunakan uji Wilcoxon matched pair. Berdasarkan uji statistik terhadap sebelum dan setelah dilakukan senam fantasi pada anak usia prasekolah di PAUD Anyelir dan TK Tunas Rimba 2, Dapat disimpukan terdapat pengaruh senam fantasi terhadap deteksi dini perkembangan terhadap perkembangan motorik kasar,motorik halus, bahasa, psikososial,motorik halus, bahasa, psikososial pada anak usia prasekolah di PAUDAnyelir dan TK Tunas Rimba 2 Kota Samarinda tahun 2022.

Article Details

How to Cite
Fildzah, A. N., Arming G, A. L., & Adib C, N. (2023). Pengaruh senam fantasi terhadap deteksi dini perkembangan anak usia pra sekolah. Nautical : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia, 2(7), 465–472. https://doi.org/10.55904/nautical.v2i7.946
Section
Articles